Geostring

Daftar di PayPal, lalu mulai terima pembayaran menggunakan kartu kredit secara instan.

Rabu, 31 Maret 2010

Gen Penyebab Stroke Ditemukan


Studi yang dilakukan kelompok peneliti dari Islandia telah berhasil mengindentidikasi gen yang terkait dengan meningkatnya risiko stroke. Penyakit ini menjadi penyebab kematian nomor tiga pada negara berkembang dan telah menelan korban 160 ribu orang setiap tahun di Amerika Serikat.

Seseorang yang memiliki gen-rentan-stroke mengalami risiko tiga sampai lima kali lebih besar terhadap stroke iskemik, demikian menurut peneliti deCODE Genetic di Reykjavik. Pada stroke iskemik, terjadi penyumbatan aliran darak ke otak yang menyebabkan kematian jaringan otak.

Laporan penelitian ini di terbitkan dalam Nature Genetics yang terbit tanggal 21 September 2003.

"Penemuan demikian tidak seketika mengantarkan kita pada penyembuhan," demikian menurut peneliti mewanti-wanti. "Bagaimanapun, gen PDE4D menghasilkan enzim yang dapat menjadi terget kerja obat", tambahnya terhadap kemungkinan manfaat terapi di masa depan.

Perusahaan farmasi Swiss F. Hoffmann-La Roche Ltd. telah melakukan serangkaian uji coba obat terhadap tikus untuk menentukan manfaatnya bagi pencegahan stroke pada manusia. Obat jenis ini telah digunakan pada manusia, tapi untuk tujuan yang berbeda. Obat jenis ini termasuk Viagra, yang diresepkan untuk penyembuhan impotensi.

deCODE telah menandatangani kontrak senilai US$200 juta dengan Roche pada tahun 1998 untuk mencari gen penyebab 12 penyakit umum, termasuk stroke.

Penelitian stoke oleh deCODE melibatkan beberapa ratus orang di Islandia yang diketahui menderita stroke. Dari penelitian ini diketahui adanya kaitan genetik yang kuat dengan stroke pada gen PDE4D (Phosphodiesterase 4D) yang terletak pada kromosom 5q12.

Referensi :
Nature Genetics
NINDS Stroke Information Page

(AY/AP/Nature)

http://www.farmasinet.com/home/lengkap.php?action=submit&tanggal=20030922074438

Tidak ada komentar: